"akhirnya saya mengerti betapa rumit sebuah pertemuan yang tidak terduga selalu membawa perasaan yang berbeda. betapa rumitnya mengatakan bahwa pertemuan tidak terduga itu sebenarnya adalah satu-satunya hal yang menghubungkan kita. saya tidak tahu misteri apa yang disembunyikan oleh semesta."
- 30 Desember 2019
sebuah kebetulan seringkali tidak terduga dan membuat manusia terkejut dengan hal-hal yang ada di hadapannya. sama seperti sebuah pertemuan tidak terduga yang waktu itu sering menghubungkan kita. juga setelahnya, rangkaian kebetulan yang terjadi entah bagaimana awalnya. saya tidak pernah menduga tapi barangkali benar apa katamu, "semesta sedang mengerjai kita."
dua manusia yang tidak pernah menyangka akan dipertemukan dalam jangka waktu yang singkat. tidak mempunyai cerita, namun menyimpan kenangan. betapa rumitnya menjelaskan semua itu yang jawabannya hanya dimiliki oleh salah satu diantaranya.
dua ribu sembilan belas berlalu, dua ribu dua puluh berlalu, dua ribu dua puluh satu berlalu, dua ribu dua puluh dua apakah ada jawabnya? ataukah tidak ada jawabnya karena semua sudah berlalu begitu saja? ataukah memang tidak perlu mengenal jawabnya, karena sudah cukup meninggalkan tanya? entah..
manusia sepertinya senang mengejar jawaban dari pertanyaan-pertanyaannya sendiri untuk mendapatkan jawaban-jawaban yang dia inginkan. untuk menjawab rasa penasarannya. untuk mengerti bahwa segala sesuatu hal perlu dicukupkan hanya sampai tanda tanya itu menggantung tanpa jawab.
sore ini, lebih tepatnya malam ini, hampir saja.. melihatnya kembali. setelah beberapa waktu berlalu dan setelah tanya itu berlalu tanpa jawab. sayangnya.. bukan. kupikir konyol juga mengapa tanya itu masih bersarang dalam benak. mengapa ingatan masih menyimpan memori yang belum tentu dia juga mengingatnya.
aku jadi teringat kata Eyang Sapardi, "bagaimana mungkin?"
sering banget terjadi kak di kehidupan nyata huhu
BalasHapuscan relate ya kak? huhuhu mengsedih :'(
HapusAku menikmati tulisanmu kak ... Bagus 👍
BalasHapusSerasa diajak flashback pada kisah lama baca tulisanmu ini kak 😁
Hihi makasih yah udah mampir. Aduh tulisanku ini bikin flashback ya? Emang iya sih wkwk, tapi semoga nggak keterusan ya.. life must go on! 😉
Hapus